Tidak hanya bagi desainer, BFP 2025 juga memberi kesempatan luas bagi model pemula melalui ajang BFP Model Search, yang menjadi bagian dari pra-event. Ajang ini membuka ruang bagi talenta baru untuk mengasah kemampuan sekaligus menapaki karier di industri fashion profesional.
“Harapan kami, Bali tidak hanya dikenal sebagai destinasi wisata, tetapi juga sebagai ikon fashion yang mampu bersaing di kancah internasional. From Bali to the World — itu adalah misi besar kami,” tegas Yongki.
Dengan visi menghadirkan parade fashion yang menawan secara visual, bermakna secara budaya, dan berdampak sosial, Bali Fashion Parade 2025 diharapkan mampu memperkuat posisi Bali sekaligus Indonesia dalam industri mode internasional.

Ketua Harian Dekranasda Provinsi Bali I Gusti Ngurah Wiryanata berharap ajang ini mengangkat wastra Bali dan mendukung pertumbuhan pelaku UMKM setempat terutama yang terkait dengan dunia fashion.
“BFP yang menjadi ajang bertemunya desainer, model, dan berbagai brand ini semoga menjadi salah satu penggerak perekonomian yang mengangkat UMKM serta mempertemukan dengan jaringan global,” ujarnya.***
